CLICK HERE FOR FREE BLOGGER TEMPLATES, LINK BUTTONS AND MORE! »

Sabtu, 07 September 2013

kemagnetan

KEMAGNETAN
 



A.   SIFAT KEMAGNETAN BAHAN
1.    Kalsifikasi bahan berdasarkan sifat kemagnetan benda, terbagi menjadi :
a.       Bahan Ferromagnetik, yaitu bahan yang ditarik kuat oleh magnet. Contoh : besi, baja, kobalt.
b.      Bahan Paramagneik, yaitu bahan yang ditarik lemah oleh magnet. Contoh : alumuniaum, timah, mmegnesium, platina, mangan.
c.       Bahan Diamagnetik, yaitu bahan yang tidak ditarik tetapi malah ditolah lemah oleh magnet. Contoh : emas, perak, tembaga, bismut, timbal.
d.      Bahan Nonmagnetik, yaitu bahan yang tidak terpengaruh oleh magnet. Contoh : karet, kayu, plastik, kertas, kaca.
2.    Magnet terbagi menjadi dua jenis, yaitu magnet alam dan magnet buatan. Magnet buatan terdiri dari magnet tetap dan magnet sementara.
3.    Cara membuat magnet buatan adalah dengan cara menggosok, induksi, dan elektromagnetik.
4.    Cara menghilangkan sifat magnet buatan adalah dengan dipukul, dipanasi, dan diusap.
5.    Bentuk magnet bermacam-macam, antara lain : magnet jarum, batang, silinder, dan ladam/tapal kuda.
6.    Magnet terdiri dari dua kutub, yaitu : kutub selatan dan utara.

B.   KEMAGNETAN BUMI
1.    Bumi bisa dianggap sebagai magnet yang sangat besar. Kutub selatan magnet bumi (KSMB) terletak di sekitar kutub utara bumi (KUB) dan kutub utara magnet bumi (KUMB) terletak di sekitar kutub selatan bumi (KSB).
2.    Akibat kutub-kutub magnet bumi tidak tepat berimpit dengan kutub-kutub bumi mengakibatkan jarum kompas membentuk sudut dengan arah utara-selatan bumi yang disebut sudut deklinasi.
3.    Akibat garis gaya magnet bumi tidak selalu sejajar dengan permukaan bumi, mengakibatkan jarum kompas membentuk sudut dengan bidang mendatar yang disebut sudut inklinasi.

C.   MEDAN MAGNET
1.    Medan magnet adalah daerah di sekitar magnet yang masih terdapat pengaruh gaya megnet.
2.    Medan magnet diukiskan dengan garis gaya magnet, yaitu garis panah yang keluar dari kutub utara dan masuk ke kutub selatan magnet.
3.    Sebuah penghantar listrik dalam medan magnetik akan mengalami gaya magnetik atau disebut gaya Lorentz. Yang mempengaruhi besar kecilnya gaya Lorentz adalah kuat arus listrik, kuat medan magnet, arah garis gaya magnet terhadap kuat arus listrik.

D.   ELEKTROMAGNETIK
1.    Elektromagnetik adalah kumparan berarus yang disisipi inti atau batang yang lebih bersifat megnetik.
2.    Elektromagnetik mempunyai keuntungan, antara lain : mudah disimpan, mudah disesuaikan bentuknya, kekuatan magnet dapat diubah-ubah, kedua kutub bisa diubah.
3.    Penerapan prisip elektromagnetik pada alat-alat, antara lain : bel listrik, mesin pengangkat besi, relai magnet, telepon, telegraf elektronik, loudspeaker, motor listrik.
4.    Magnet batang yang dikeluarmasuukkan pada kumpara menghasilkan induksi elektromagnetik (GGL induksi).
5.    Bersarnya GGL induksi pada ujung-ujung kumparan bergantung pada :
a.       Jumlah lilitan kumaparan.
b.      Kecepatan perubahan jumlah garis-garis gaya.
c.       Kekuatan magnet batang.

d.      Induksi elektromagnetik digunakan pada dinamo atau generator.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar